LAB 10 : Perintah Dasar Debian
Perintah Dasar Debian
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pada blog kali ini saya akan menjelaskan perintah dasar pada Debian.
Pengguna Linux pasti tidak asing dengan yang namanya perintah/command line. Perintah/command line menjadi salah satu kunci untuk bisa menggunakan Linux secara penuh. Banyak aktivitas yang berhubungan dengan sistem Linux menggunakan command line, misalnya seperti menginstall aplikasi, mengubah permission file dan lain sebagainya. Tanpa mengetahui perintah-perintah tersebut, kita akan kesulitan untuk mengoperasikan Linux secara maksimal.
Berikut adalah perintah dasar beserta fungsinya pada debian :
1.) su
Fungsi : Untuk berganti user
Penulisan : su "nama user"
Contoh : Berganti user dari "ujian" ke "root"
2.) ls
Fungsi : Untuk melihat daftar file dan folder yang aktif pada direktori yg di tuju
Penulisan : ls (untuk posisi direktori sekarang) dan ls "direktori tujuan" (untuk direktori tujuan)
Contoh : Kita ingin melihat daftar file dan folder yang aktif pada direktori "/"
3.) cd
Fungsi : Untuk masuk ke direktori yang di tuju
Penulisan : cd "direktori tujuan"
Contoh : Kita ingin ke direktori "/home"
4.) mkdir
Fungsi : Untuk membuat folder baru
Penulisan : mkdir "nama folder"
Contoh : Kita ingin membuat folder "foldercoba"
5.) pwd
Fungsi : Untuk melihat bahwa kita berada di direktori yang mana
Contoh : Kita ingin tahu di direktori mana kita saat ini
6.) vi
Fungsi : Untuk membuat suatu file baru sekaligus mengeditnya
Penulisan : vi "nama file"
Contoh : Kita ingin membuat file "filecoba" yang kita butuhkan berikut dengan isinya
7.) cp
Fungsi : Untuk mengcopy atau menyalinsuatu file atau folder
Penulisan : cp "nama file atau direktori asal" "direktori tujuan"
Contoh : Kita ingin mencopy "filecoba" dari "/home" ke folder "foldercoba"
8.) mv
Fungsi : Untuk memindahkan file atau folder tanpa menyalin, dan bisa juga untuk rename file atau folder
Penulisan : mv "direktori asal atau nama awal" "direktori tujuan atau nama akhir"
Contoh : 1. Kita ingin memindahkan file "filecoba" dari "/home" ke folder "foldercoba" maka file "filecoba" akan hilang di folder "home"
2. Kita akan rename dari nama "filecoba" menjadi "catatancoba"
9.) rm
Fungsi : Untuk menghapus suatu file
Penulisan : rm "namafile"
Contoh : Kita akan menghapus file "catatancoba"
10.) find -name
Fungsi : Untuk mencari suatu file atau folder berikut lokasinya
Penulisan : find -name "nama file"
Contoh : Kita ingin mencari file "filecoba"
11.) history
Fungsi : Untuk melihat riwayat perintah yang sudah pernah digunakan sebelumnya
Contoh : Kita ingin tahu perintah apa saja yang sudah digunakan
12.) cat
Fungsi : Untuk melihat isi dari suatu file
Penulisan : cat "nama file"
Contoh : Kita ingin tahu isi dari file "filecoba"
13.) chmod
Fungsi : Untuk memberi permission suatu file atau folder
Penulisan : chmod "nomor permission" "nama file atau folder". Klik disini untuk lebih jelasnya
Contoh : Kita ingin file "filecoba" permissionnya 775
14.) chown
Fungsi : Untuk memberi identitas berupa kepemilikan user dan group
Penulisan : chown "user":"group" "nama file atau folder". Klik disini untuk lebih jelasnya
Contoh : Kita ingin file "filecoba" milik user=ujian dan group=ujian
15.) passwd
Fungsi : Untuk merubah password suatu user
Penulisan : passwd "nama user"
Contoh : Kita ingin mengganti password user "ujian"
16.) who
Fungsi : Untuk mengetahui daftar user yang sedang aktif atau login
Contoh : Kita ingin tahu user mana saja yang sedang aktif atau login di debian kita
17.) ps
Fungsi : Untuk menampilkan snapshot process yang sedang berjalan
Contoh : Kita ingin mengetahui snapshot process debian kita
18.) tar -zxvf
Fungsi : Untuk mengekstrak archive .tar.gz. Klik disini untuk lebih jelasnya
Penulisan : tar -zxvf "file .tar.gz"
Contoh : Kita akan mengekstrak file "rrdtool-1.7.1.tar.gz"
19.) ssh
Fungsi : Untuk mengakses komputer atau server dari jarak jauh
Penulisan : ssh "namauser"@"ip"
Contohnya : Kita ingin mengakses komputer teman dengan perintah "ssh admin@172.16.14.1"
20.) fdisk -l
Fungsi : Untuk melihat partisi komputer atau perangkat
Contoh : Kita ingin mengetahui partisi dari komputer kita
21.) mount
Fungsi : Untuk mengenali perangkat penyimpanan atau partisi, yang baru terhubung dengan komputer dengan kernel linux. Klik disini untuk lebih jelasnya
Penulisan : mount "direktori partisi" "direktori sementara"
Contoh : Kita ingin memasukan CD lewat cdroom dan di dikaitkan sementara di direktori "/mnt"
22.) du
Fungsi : Untuk menampilkan file secara rekursif
Penulisan : du (untuk semua sekaligus) dan du "nama file atau folder" (untuk suatu file)
Contoh : Kita ingin mengetahui semua isi dari direktori "/" secara rekursif
23.) df -h
Fungsi : Untuk menampilkan penggunaan ruang disk pada filesystem
Penulisan : df -h (untuk semua sekaligus) dan df -h "nama direktori" (untuk suatu direktori)
Contoh : Kita ingin mengetahui penggunaan ruang disk semua direktori
24.) reboot
Fungsi : Untuk memulai ulang atau merestart komputer
Contoh : Kita ingin merestart komputer kita
25.) shutdown now
Fungsi : Untuk mematikan komputer
Contoh : Kita ingin mematikan komputer kita
26.) ifconfig
Fungsi : Untuk melihat IP yang sedang terkoneksi dan network device apa saja yang tersedia
Contoh : Kita ingin melihat IP kita yang terkoneksi dengan jaringan
27.) ip a
Fungsi : Untuk melihat IP dan Interface
Contoh : Kita ingin melihat IP dan Interface dari komputer kita
28.) date
Fungsi : Untuk menampilkan tanggal hari ini
Contoh : Kita ingin mengetahui tanggal hari ini
29.) top
Fungsi : Untuk melihat semua proses yang sedang berjalan, diurutkan dari proses yang paling besar. Hampir sama seperti system monitor
Contoh : Kita ingin memonitor kinerja komputer kita
30.) dpkg -i
Fungsi : Untuk melakukan instalasi paket dengan ekstensi ".deb"
Penulisan : dpkg -i "paket installasi .deb"
Contoh : Kita ingin menginstall google chrome, perintahnya "dpkg -i google-chrome-stable_current_amd64.deb"
31.) uname -a
Fungsi : Untuk menampilkan versi kernel, tanggal installasi, dan jenis arsitektur sistem operasi
Contoh : Kita ingin mengetahui jenis kernel yang dipakai pada debian kita
32.) hostname
Fungsi : Untuk melihat hostname dan merubah hostname
Penulisan : hostname (untuk melihat hostname) dan hostname "hostname baru" (untuk mengganti hostname)
Contoh : Kita ingin mengetahui hostaname "ujian" dan ingin merubahnya menjadi "debianproject"
33.) whoami
fungsi : Untuk mengetahui user yang sedang dipakai
Contoh : Kita ingin mengetahui user yang kita pakai
34.) cal
Fungsi : Untuk melihat isi kalender
Contoh : Kita ingin melihat tanggal
35.) clear
Fungsi : Untuk membersihkan layar dari perintah-perintah yang sudah di esekusi
Contoh : Kita ingin layar yang bersih untuk memulai perintah baru
36.) last
Fungsi : Untuk melihat riwayat user yang telah login di komputer sebelumnya
Contoh : Kita ingin tahu user siapa saja yang telah login pada komputer kita
37.) uptime
Fungsi : Untuk melihat jumlah waktu pemakaian komputer, terhitung dari proses reboot terakhir
Contoh : Kita ingin mengetahui lama pemakaian komputer kita
38.) free -h
Fungsi : Untuk mengetahui pemakaian memori atau RAM
Contoh : Kita ingin mengetahui pemakaian memori atau RAM dari komputer kita
39.) adduser
Fungsi : Untuk menambah user baru
Penulisan : adduser "nama user baru"
Contoh : Kita ingin menambah user baru "ujicoba"
40.) ping
Fungsi : Untuk mengecek konektivitas jaringan komputer kita
Penulisan : ping "IP atau Domain yang di tuju"
Contoh : Kita ingin mengecek konektivitas dengan komputer teman yang IP nya 172.16.14.10
41.) logout
Fungsi : Untuk keluar dari sistem dan kembali ke menu login
Contoh : Kita ingin kembali ke menu login komputer kita
42.) addgroup
Fungsi : Untuk membuat group baru
Penulisan : addgroup "nama group baru"
Contoh : Kita ingin membuat group baru "projectdebian" di komputer kita
43.) ps axu
Fungsi : Untuk melihat seluruh proses yang dijalankan
Contoh : Kita ingin melihat suatu proses yang sedang di jalankan pada komputer kita
44.) service --status-all
Fungsi : Untuk melihat service atau program yang sedang bekerja
Contoh : Kita ingin melihat apakah service "apache2" berjalan
45.) wget
Fungsi : Untuk mendownload suatu service atau aplikasi di luar repository
Penulisan : wget "link untuk mendownload aplikasi"
Contoh : Kita ingin mendownload aplikasi terbaru "rrdtool-1.7.1" yang tidak ada di repository
46.) rm -rf
Fungsi : Untuk menghapus suatu folder terdapat file atau isi di dalamnya
Penulisan : rm -rf "folder tujuan"
Contoh : Kita ingin menghapus folder "foldercoba" yang di dalamnya terdapat file
47.) ls -l
Fungsi : Untuk melihat isi dari direktori sekaligus dengan daftar permission dan kepemilikan
Contoh : Kita ingin melihat permission dan kepemilikan dari direktori "bin"
48.) eject dan eject -t
Fungsi : Untuk memasukkan dan mengeluarkan cd-room
Contoh : Kita ingin eject untuk memasukkan cd-room dan eject -t untuk mengeluarkan cd-room komputer kita
49.) lsusb
Fungsi : Untuk menampilkan perangkat yang menngunakan port usb
Contoh : Kita ingin melihat apakah "mouse" kita sudah terhubung
50.) echo
Fungsi : untuk menuliskan sesuatu kata atau kalimat ke sebuah file
Penulisan : echo "kata atau kalimat tambahan" >> "file tujuan"
Contoh : Kita ingin menambah kata "uji" ke file "filecoba"
51.) grep -i
Fungsi : Untuk mencari suatu kata dari sebuah file tanpa membukannya
Penulisan : grep -i "kata yang dicari" "file yang di tuju"
Contoh : Kita ingin mencari kata "uji" pada file "filecoba"
52.) apt-get install
Fungsi : Untuk menginstall suatu aplikasi dari repository
Penulisan : apt-get install "nama aplikasi"
Contoh : Kita ingin menginstall aplikasi "apache2"
53.) apt-get update
Fungsi : Untuk mengupdate list package yang ada di repository
Contoh : Kita ingin mengupdate list package untuk menginstall aplikasi terbaru
54.) apt-get upgrade
Fungsi : Untuk mengupgrade package yang sudah terinstall
Contoh : kita ingin mengupgrade aplikasi yang sudah lama
55.) apt-get remove
Fungsi : Untuk menghapus aplikasi yang sudah di install
Penulisan : apt-get remove "aplikasi yang ingin dihapus"
56.) rmdir
Fungsi : Untuk menghapus folder kosong
Penulisan : rmdir "nama folder kosong"
Contoh : Kita ingin menghapus suatu folder kosong di komputer kita
Komentar
Posting Komentar